Hal yang menarik dari WordPress adalah kemudahan dalam mengubah Permalink. Anda bisa mengatur menampilkan url menggunakan judul artikel,idartikel, tanggal atau menampilkan berdasarkan kategori dan judul. Permasalahanya ketika kita mengganti pola permalink, maka efek sampingnya saat user mengklik artikel kita dari hasil pencarian Google, URL Tersebut sudah berubah dan efeknya akan muncul Error 404 page Not Found. Bagaimana mengatasinya?

plugin_genius_404

Berikut ini adalah cara mengatasi brokenlink setelah ganti permalink di wordpress. Kita asumsikan bahwa pola URL awal adalah

http://www.candra.web.id/yyyy/mm/dd/judul-artikel

akan kita ubah menjadi

http://www.candra.web.id/judul-artikel.

Ternyata ada cara mudah, yaitu cukup install  Plugin Genius 404 (https://wordpress.org/plugins/genius-404). Inti dari plugin ini adalah akan menampilkan artikel yang URLnya paling mirip dengan URL yang di klik user. Saya beri contoh salah satu artikel saya yaitu :

http://www.candra.web.id/mengenal-ionic-framework

namun ketika anda membuka URL dengan pola lama yang masih tercache di Google

http://www.candra.web.id/2015/10/07/mengenal-ionic-framework/ (silahkan anda coba klik )Anda akan tetap diarahkan ke http://www.candra.web.id/mengenal-ionic-framework. Singkatnya dengan plugin ini kemungkinan user mendapatkan pesan 404 Page Not found bisa diminimalisir. Selamat mencoba.

By Candra Adi Putra

Candra Adi Putra S.Kom adalah Alumni STMIK AKAKOM Yogyakarta. hubungi saya di candraadiputra (at) gmail (dot) com

4 thoughts on “Mengatasi Broken Link setelah Ganti Permalink WordPress”
  1. Akhirnya ketemu yang saya cari .. Trimakasih banyak infonya .. sangat membantu .. kalau berkenan kunjungi blog saya ya ..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *